minhajulhaq.sch.id – 25/08/2024
PURWAKARTA, MINHAJULHAQ.sch.id- Alhamdulillah, Pondok Pesantren Minhajul Haq mendapatkan kesempatan kunjungan dari salah satu ustaz senior di Indonesia sekaligus pemilik Radio Rodja, Cileungsi, Ustaz Abu Yahya Badrussalam, Lc. حفظ الله.
Para asatizah Ponpes Minhajul Haq, menyambut beliau dengan penuh bahagia. Disambut dengan beberapa percakapan singkat mengenai perkembangan lembaga pendidikan dan nasehat singkat.
Beliau menyempatkan waktunya untuk mengisi tausiyah singkat kepada santri beserta wali santri yang sedang melakukan penjengukan anaknya. Tausiyah dilakukan di masjid Abu Bakar Ash Shiddiq yang mana disaksikan juga oleh akhwat di masjid Aisyah binti Abu Bakar.
Antusias meliputi para jamaah, karena ini merupakan kesempatan emas bagi kami mendapatkan kunjungan dari beliau. Nasehat yang menumbuhkan semangat untuk menuntut ilmu.
Meskipun tausiyah hanya berlangsung sekitar 40 menit, namun kami sangat bahagia mendapatkan wejangan dan tausiyah dari beliau. Diantara wejangannya, yaitu tentang semangat menuntut ilmu. “Kalian harus semangat menuntut ilmu agar tidak menyesal di masa tua kalian”, ujar Ustaz Abu Yahya Badrussalam.
Semoga Allah memberkahi kunjungan beliau di Pesantren Kami dan memberikan taufiq untuk kita semua.
2 Comments
MasyaAllah
Barakallahu fikum
Semoga Allah tambahkan keimanan anak-anak semua dan seluruh keluarga MH serta kaum muslimin.
Allah mudahkan anak-anak untuk menuntut ilmu sayri yang bermanfaat untuk dirinya dan umat.
Barakallahu fikum
Aamiin ya robbal ‘alamin